Koramil 408-02/KU. Sertu Ocvian Jumadi melaksanakan kegiatan patroli bersama Bhabinkamtibmas memantau keamanan dan ketertiban di kampung Pancasila Desa Pulau Panggung Kec. Padang Guci Hilir Kab. Kaur. (Senin, 05/12/2022).
"Kegiatan ini bertujuan untuk menambah kekompakan ataupun senergi antara TNI dan Polri dalam mengupayakan keamanan dan kenyamanan warga desa". Ujar Aipda vanhoten
"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk menciptakan situasi dan kondusif di tengah masyarakat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan. Tugas tersebut bukan hanya tugas TNI - Polri melainkan tanggung jawab bersama termasuk seluruh elemen lapisan masyarakat". Tambah Sertu Ocvian Jumadi