banner


Koramil 408-02/KU Wujudkan Program TNI-AD Manunggal Air


KAUR UTARA - Babinsa Koramil 408-02/KU Serka Fajri Aprianto dan Serda Nurhadi Kuncoro Melaksanakan Pendampingan Pembangunan Sumur Bor Dalam Rangka Program TNI Manunggal Air Bersih di Desa Coko Enau Kec. Kaur Utara Kab. Kaur. Jum'at (19/5/2023).

Koramil 408-02/KU melaksanakan program TNI AD Manunggal Air dengan melaksanakan pengeboran sumber air di Desa Coko Enau Kec. Kaur UtaraProgram TNI-AD Manunggal Air merupakan wujud nyata kehadiran TNI-AD di tengah masyarakat sebagai solusi untuk sulitnya memenuhi kebutuhan air yang bersih.

Danramil 408-02/KU Kapten Inf Hendry Marpaung mengatakan bahwa, Program TNI AD Manunggal Air ini merupakan program dari Kepala Staf Angkatan Darat, dengan tujuan untuk membantu kebutuhan masyarakat akan air bersih.

"TNI AD Manunggal Membangun Air merupakan program dari Angkatan Darat untuk membantu masyarakat yang kesulitan untuk mendapatkan air bersih," ucap Kapten Inf Hendry Marpaung.

Sementara itu Serka Fajri Aprianto Babinsa Koramil 408-02/KU mengatakan bahwa saat ini kita baru akan memulai mempersiapkan untuk pemasangan alat / mesin bor.

"Diharapkan dengan adanya program TNI AD Manunggal Air ini dapat membantu kebutuhan air bersih masyarakat sehingga dapat meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat terutama yang ada di pedesaan," Tutur Serka Fajri Aprianto.

"Saat pengeboran nantinya semoga dapat segera bertemu dengan sumber air sehingga segera dapat dirasakan dan dipergunakan oleh warga. Program air bersih ini juga merupakan salah satu program pemerintah dalam penangan stunting", Tambahnya.

Penulis : Serda Nurhadi Kuncoro
Share:






banner

Blog Archive