Serda Timbul Winarno Babinsa Koramil 408-02/KU melaksanakan pendampingan kegiatan sensus penduduk di Desa Pelajaran I Kec. Tanjung Kemuning Kab. Kaur.
Kegiatan sensus penduduk di Desa Pelajaran I Kec. Tanjung Kemuning Kab. Kaur dihadiri Pjs. Kades Bpk. S. Arman, Sekdes Bpk. Saidi, Petugas BPS Ibu Helen, Babinsa Serda Timbul Winarno, Perangkat Desa Pelajaran I.
Sebagai wujud dukungan dalam mensukseskan sensus penduduk tahun 2020, TNI melalui Babinsa turun langsung mendampingi petugas sensus untuk mendata penduduk di wilayah binaan masing-masing.
Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Koramil 1710-01/Kokonao Serda Timbul Winarno ikut mendampingi petugas sensus Penduduk untuk mendata warga Desa Pelajaran I Kec. Tanjung Kemuning Kab. Kaur
Menurut Serda Timbul Winarno, pendataan ini dilakukan pada masa pandemi Covid-19 oleh petugas sensus dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. “Petugas sensus adalah orang yang sudah menjalani rapid tes terlebih dahulu sebelum direkrut oleh Badan Pusat Statistik (BPS ) Kab. Kaur, jadi ketika turun ke lapangan mereka sudah menggunakan masker, ataupun face shield, sarung tangan, bahkan selalu tetap menjaga physical distancing”. sebut Serda Timbul Winarno.
Lebih lanjut Serda Timbul Winarno menambahkan, pendampingan ini sebagai wujud bahwa TNI siap mendukung dan mensukseskan program sensus penduduk tahun 2020, karena Data SP2020 ini sangat penting untuk perencanaan pembangunan, evaluasi dan penyusunan program nasional.
“Kami selaku Babinsa mengharapkan kepada masyarakat untuk menerima petugas, karena Sensus Penduduk ini menjadi tanggung jawab bersama semua elemen bangsa” pungkasnya.