KELAM TENGAH || Serda Poniman Babinsa Koramil 408-02/KU menghadiri penyaluran BLT-DD Tahap II bulan April s.d Juni Tahun 2023 di Desa Pagar Dewa Kec. Kelam Tengah Kab. Kaur. Selasa (6/6/2023).
Penyaluran BLT-DD Tahap II bulan April s.d Juni Tahun 2023 di Desa Pagar Dewa Kec. Kelam Tengah dihadiri oleh Camat Kelam Tengah Bapak Arwan Samsu, S.Sos., Kasi PMD Kec. Kelam Tengah Bapak Randi Swandi, Kades Pagar Dewa Bapak S. Pitro, Babinsa Serda Poniman, Bahbinkamtipmas Bribpol Situmorang, Perangkat Desa Pagar Dewa, Ketua BPD dan Anggota, Pendamping Desa serta Masyarakat penerima BLT-DD Desa Pagar Dewa.
Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap II bulan April s.d Juni di Tahun 2023 yang diserahkan langsung kepada keluarga penerima manfaat yang besarannya adalah Rp. 300.000 perbulan sehingga total yang diterima langsung 3 bulan sebesar Rp. 900.000,-.
Dalam Sambutannya Kepala Desa Pagar Dewa Pitro berharap bantuan yang diterima oleh masyarakat penerima bantuan tersebut dapat menggunakan bantuan tersebut secara bijak atau digunakan untuk hal-hal yang betul-betul bermanfaat seperti untuk memberli kebutuhan pokok atau bahkan untuk keperluan biaya sekolah anak.
Hal senada juga disampaikan oleh Camat Kelam Tengah Bapak Arwan Samsu, S.Sos. dan juga menyatakan turut merasa senang dengan telah disalurkannya Bantuan Langsung Tunai kepada Keluarga Penerima Manfaat
Pemerintah Desa Pagar Dewa selama 12 bulan atau satu tahun di dalam tahun 2023 ini akan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 19 Keluarga Penerima Manfaat tersebut yang setiap bulannya sebesar Rp. 300.000,-, jika tidak ada perubahan regulasi atau aturan dari Pemerintah Pusat.
Sedangkan Babinsa Koramil 408-02/KU Serda Poniman mengatakan bahwa penyaluran BLT DD 2023 tidak lagi untuk pandemi Covid-19 melainkan diprioritaskan untuk percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem di Indonesia.
“Untuk penerima BLT-DD ini sudah sesuai dengan mekanisme dan kategori yang diharapkan dari Pemerintah dan penerima mudah - mudahan bisa bermanfaat bagi warga dengan harapan dikemudian hari tidak terjadi suatu permasalahan bagi warga masyarakat yang menerima,” pungkas Babinsa Serda Poniman.
Penulis : Sertu Dedi Irama